Skip to main content

PT MRT Jakarta (Perseroda) Gandeng Federal OilTM Laksanakan Vaksinasi Gratis Bagi 1.206 Orang

vaksinasi federal
Petugas memberikan vaksi Sars-CoV-2 kepada masyarakat yang ikut program vaksinasi di Stasiun ASEAN. Foto oleh PT MRT Jakarta (Perseroda)/Irwan Citrajaya. 

PT MRT Jakarta (Perseroda) bersama dengan Federal OilTM telah selesai melaksanakan vaksinasi COVID-19 gratis bagi masyarakat umum. Tercatat sebanyak 1.206 orang mengikuti program vaksinasi ini dari kuota 1.500 yang disiapkan. Program vaksinasi ini diselenggarakan selama tiga hari, yaitu Kamis—Sabtu, 15—17 Juli 2021 lalu mulai pukul 8.00—15.00 WIB di Stasiun ASEAN.

Pelaksanaan vaksinasi gratis untuk masyarakat ini merupakan bagian dari program kolaborasi “Sinergi untuk Jakarta” yang digagas oleh PT MRT Jakarta (Perseroda) guna mendukung Pemerintah dalam penanganan COVID-19 di Indonesia. “Pada pelaksaan vaksinasi publik kali ini, PT MRT Jakarta (Perseroda) berkolaborasi dengan berbagai mitra, salah satunya Federal Oil,” jelas Plt. Kepala Divisi Corporate Secretary PT MRT Jakarta (Perseroda) Ahmad Pratomo. “Kami menyambut baik dukungan yang diberikan oleh beberapa mitra kami salah satunya Federal Oil. Diperlukan adanya sinergi dari semua pihak baik pemerintah, swasta dan berbagai ekosistem yang ada di masyarakat untuk penanganan pandemi ini,” lanjut ia.

vaksinasi
Sebanyak 1.206 orang mengikuti vaksinasi tahap 2 yang berlangsung selama tiga hari pada 15--17 Juli lalu. Foto oleh PT MRT Jakarta (Perseroda)/Irwan Citrajaya. 

Hal senada juga disampaikan oleh Hasril Arsyad selaku Federal OilTM Marketing General Manager PT ExxonMobil Lubricants Indonesia, “Kami, bersama MRT Jakarta, sangat mendukung program ini untuk mendorong percepatan pemberian vaksin gratis kepada publik. Hal ini sejalan dengan komitmen dan kepedulian kami terhadap lingkungan, konsumen serta mitra bengkel kami khususnya area DKI Jakarta dan sekitarnya,” ujar ia.  

Federal OilTM menargetkan vaksinasi gratis ini kepada seluruh pemilik dan mekanik dari mitra bengkel yang ada di wilayah DKI Jakarta dan sekitarnya. “Kami ingin terlibat aktif untuk memberikan solusi bagi para mitra kami untuk mendapatkan akses vaksin secepatnya agar dapat melayani konsumen dengan aman di tengah kondisi pandemi. Lebih jauh lagi, program ini diharapkan dapat memberikan rasa aman bagi konsumen kami, pemilik kendaraan roda dua, agar mempunyai pilihan untuk datang ke bengkel yang tervaksinasi dan aman ketika harus merawat motornya. Semoga dengan semakin banyak masyarakat yang mendapat vaksin, krisis akibat pandemi ini bisa cepat berlalu dan kehidupan kembali pulih,” pungkas Hasril.

PT MRT Jakarta (Perseroda) membuka kesempatan seluas-luasnya kepada semua pihak yang ingin terlibat dan berkontribusi melalui program kolaborasi “Sinergi untuk Jakarta” untuk saling bergotong royong dalam rangka mempercepat penanganan COVID-19 khususnya di Jakarta melalui program pelaksanaan vaksinasi, pemberian bantuan obat dan tabung oksigen, serta pemberian paket bahan pangan.