Wujudkan Pembangunan Kawasan Berorientasi Transit, PT MRT Jakarta (Perseroda) Lahirkan Anak Perusahaan Baru PT Integrasi Transit Jakarta
SIARAN PERS
Untuk diterbitkan segera
Wujudkan Pembangunan Kawasan Berorientasi Transit, PT MRT Jakarta (Perseroda) Lahirkan Anak Perusahaan Baru PT Integrasi Transit Jakarta
Jakarta, 6 Oktober 2020. Hari ini, telah dilakukan penandatanganan “Surat Pernyataan Penyetoran Modal PT Integrasi Transit Jakarta antara PT MRT Jakarta (Perseroda) dan PT Transportasi Jakarta”. Penandatangan yang berlangsung di Depo MRT Jakarta Lebak Bulus ini dilakukan langsung oleh Direktur Utama PT MRT Jakarta (Perseroda) William Sabandar dan Direktur Utama PT Transportasi Jakarta Sardjono Jhony Tjitrokusumo.
“PT ITJ merupakan anak perusahaan kolaborasi PT MRT Jakarta (Perseroda) dan PT Transportasi Jakarta yang dibentuk untuk mengelola kawasan berorientasi transit dan peluang peningkatan intensitas (KLB) sebagai salah satu bentuk insentif dalam pembangunan Kawasan TOD melalui perencanaan yang dilakukan oleh pengelola Kawasan sepanjang koridor MRT Jakarta,” ujar William Sabandar Direktur Utama PT MRT Jakarta (Perseroda). “Sahamnya dimiliki 90 persen oleh PT MRT Jakarta (Perseroda) dan 10 persen oleh PT Transportasi Jakarta,” lanjut ia. William berharap dengan lahirnya PT ITJ dapat menjadi perwujudan atas salah satu mandat utama MRT Jakarta yaitu membangun dan memelihara Kawasan, “Nantinya PT ITJ ini yang akan melakukan validasi permohonan pelampauan KLB, analisis kelayakan, dan pemeriksaan uji tuntas terhadap permohonan pengajuan pelampauan KLB dari pengembang,” tambah ia.
Susunan Dewan Komisaris dan Direksi PT Integrasi Transit Jakarta adalah sebagai berikut.
1. Muhamad Kamaluddin sebagai Komisaris Perseroan
2. Agus Himawan sebagai Direktur Utama
3. Aidin Barlean sebagai Direktur Perseroan, dan
4. Mochammad Hasan sebagai Direktur Perseroan;
PT Integrasi Transit Jakarta merupakan anak usaha baru PT MRT Jakarta (Perseroda) yang bertugas dalam pengembangan dan pengelolaan kawasan berorientrasi transit atau Transit Oriented Development (TOD).
***
Corporate Secretary Division Head PT MRT Jakarta
Muhamad Kamaluddin
Untuk informasi lebih lanjut, silakan menghubungi:
PT MRT Jakarta
Corporate Secretary Division Head di [email protected]; 0812 1096 0282 | Situs web: www.jakartamrt.co.id | Facebook: facebook.com/jakartamrt | Twitter: @mrtjakarta | Instagram: @mrtjkt
Unduh Siaran Pers